Desain Kamar Mandi Minimalis

DEKORASI RUMAH_Sedang mencari ide kamar mandi untuk rumah idaman? Konsep kamar mandi minimalis dapat anda jadikan pilihan. Desain kamar mandi minimalis akan memberikan kesan yang rapi, bersih dan nyaman, tentunya akan membuat anda betah mandi berlama-lama. Selain itu, desain kamar mandi minimalis juga terlihat modern.

Desain kamar mandi minimalis yang simple tidak menggunakan banyak barang atau perabot di dalamnya, sehingga kamar mandi terlihat rapi. Nah, untuk anda yang sedang membuat rumah baru atau ingin mendesain ulang kamar mandi di rumah, beberapa inspirasi desain kamar mandi minimalis di bawah ini bisa anda jadikan pilihan satunya.

Dengan desain minimalis, kamar mandi anda akan terasa lebih nyaman dan rapi. Yuk simak desain kamar mandi minimalis di bawah ini.

Desain Kamar Mandi Warna Putih

Atap, dinding dan lantai berwarna putih membuat kamar mandi terlihat elegan
Kamar mandi yang nyaman tidak harus berukuran luas, karena kamar mandi kecil juga bisa anda sulap menjadi sebuah kamar mandi yang nyaman untuk hunian idaman. Jika anda memiliki kamar mandi berukuran kecil, maka anda harus pintar dalam menatanya, mulai dari pemilihan warna ataupun pemilihan peralatan kamar mandi.

Untuk anda yang ingin nuansa cerah pada kamar mandi, maka desain kamar mandi di atas bisa anda jadikan inspirasi. Ukuran kamar mandi kecil dengan desain yang minimalis terlihat nyaman dan rapi.

Atap, dinding dan lantai berwarna putih membuat kamar mandi terlihat elegan. Selain itu, warna putih juga akan menjadikan kamar mandi terlihat lebih luas. Tidak hanya pada cat dinding dan lantai saja, anda juga bisa mengaplikasikan warna putih pada perabotan di kamar mandi anda, seperti wastafel, kloset hingga rak.

Warna putih yang serasi akan membuat kamar mandi anda nampak lebih rapi. Di dalam kamar mandi, anda bisa membuat ruangan khusus untuk mandi. Di dalamnya bisa dilapisi dengan keramik berwarna putih. Dengan menggunakan sekat dari kaca tidak akan membuat kamar mandi sempit dan penuh.

Desain Kamar Mandi dengan Bathtub

Memiliki kamar mandi yang dilengkapi dengan bathtub adalah keinginan banyak orang
Memiliki kamar mandi yang dilengkapi dengan bathtub adalah keinginan banyak orang. Namun, terkadang keinginan tersebut tidak terwujud karena tidak cukupnya lahan untuk membuat kamar mandi yang luas. Padahal sebenarnya, bathtub juga bisa dipasang di kamar mandi kecil dan minimalis. Tentunya dengan desain yang tepat agar kamar mandi tetap nyaman dan tidak terkesan penuh.

Desain kamar mandi kecil dengan bathtub di atas bisa anda jadikan inspirasi. Ukurannya kecil namun tetap bisa menghadirkan bathtub di dalamnya. Selain itu, dengan penataan perabot yang tepat, memungkinkan memiliki ruang gerak yang luas di kamar mandi.

Warna putih banyak dijadikan pilihan karena akan membuat sebuah ruangan kecil terlihat lebih luas. Sebagai kreasi agar kamar mandi semakin indah, anda bisa menggunakan keramik lantai dengan motif yang menarik. Memasang rak kayu dan meletakan aneka dekorasi seperti vas bunga dan toples klasik akan memperindah kamar mandi anda. Mengingat ukuran kamar mandi yang kecil, pemilihan perabot sebaiknya diperhatikan. Pilihlah perabot minimalis yang cocok untuk kamar mandi anda.

Pilih juga bathtub dengan bentuk dan ukuran yang sesuai dengan kamar mandi agar tidak menghabiskan banyak ruang.

Desain Kamar Mandi dengan Dinding Dari Granit

Sama seperti bagian rumah yang lainnya, desain kamar mandi juga harus diperhatikan.
Sama seperti bagian rumah yang lainnya, desain kamar mandi juga harus diperhatikan. Desain yang tepat akan menjadikan kamar mandi anda lebih nyaman ketika digunakan. Anda bisa mendesain kamar mandi senyaman dan semenarik mungkin. Untuk tampilan yang lebih menarik anda bisa mengkombinasikan dinding kamar mandi dengan granit. Warna putih akan terlihat serasi dikombinasikan dengan granit warna cokelat menawan.

Desain kamar mandi di atas bisa anda jadikan inspirasi. Dinding warna putih yang dikombinasikan dengan dinding granit terlihat menarik. Bentuk kamar mandi memanjang seperti di atas memungkinkan anda mendesainnya dengan mudah. Anda bisa membuat kamar mandi menjadi dua bagian untuk mandi dan wastafel agar tertata rapi.

Model wastafel yang berbeda dari biasanya terlihat unik namun menarik. Anda juga bisa memasang cermin di kamar mandi. Selain digunakan untuk bercermin, cermin juga akan membuat ruangan nampak lebih luas. Untuk menciptakan kesan hijau dan asri di kamar mandi, anda juga bisa meletakan tanaman hijau yang cocok untuk di dalam ruangan.

Desain Kamar Mandi Nuansa Putih dan Hitam

Kamar mandi ini terlihat elegan dengan kombinasi warna putih dan hitam.
Kamar mandi ini terlihat elegan dengan kombinasi warna putih dan hitam. Kedua warna ini terlihat sangat serasi, membuat kamar mandi sedap dipandang mata. Warna putih mendominasi kamar mandi, yang diterapkan pada atap, dinding dan lantai. Sedangkan warna hitam diterapkan pada barang-barang seperti keset dan lain sebagainya.

Anda bisa membuat ruangan untuk mandi atau ruangan membilas dari kaca seperti pada gambar di atas agar kamar mandi tetap rapi dan tertata. Untuk mempercantik kamar mandi, anda bisa meletakan aneka barang dekorasi seperti tanaman hijau dan hiasan dinding seperti pada gambar di atas. Desain Kamar Mandi Nuansa Alam

Itulah beberapa desain kamar mandi minimalis yang dapat anda jadikan pilihan salah satunya. Dengan desain yang tepat, kamar mandi kecil anda akan lebih nyaman dan menarik. Semoga bermanfaat.

0 Response to "Desain Kamar Mandi Minimalis"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel